Ford Motor Co. |
Jumat, 03 Desember 2010
Ford Perkenalkan Mobil dengan Fasilitas Hot Spot
Ford Perkenalkan Mobil dengan Fasilitas Hot Spot
DEARBORN, KOMPAS.com – Ford Motor Company, satu-satunya produsen mobil Amerika Serikat yang tidak menerima talangan dari pemerintah, berusaha membuat produk yang dipasarkannya makin kompetitif dan menarik bagi masyarakat moderen. Salah satunya adalah, mulai tahun depan, memperkenalkan mobil yang bisa berfungsi sebagai “WiFi hot spot”.
Dengan cara ini, penumpang bisa berselancar di internet kapan dan di mana saja, termasuk ketika mobil meluncur di jalan raya. Teknologi sistem komunikasi ini merupakan pengembangan lanjutan dari sistem konektivitas Ford sebelumnya, yang juga digunakan pada mobil, yaitu SYNC.
Untuk mengakses internet, pemilik mobil tinggal mencolokkan modem pita lebar (broadband) dengan koneksi USB – juga disebut “air card“ – ke lubang colokan USB SYNC pada mobil. Selanjutnya modem akan melakukan koneksi nirkabel yang aman dan dipancarkan pada seluruh mobil.
Hasilnya, penumpang mobil bisa menggunakan perangkat dengan fasilitas Wi-Fi untuk mengakses internet di mana saja, baik telpon seluler, Black Berry atau komputer notebook atau netbook.
Tanpa Berlangganan
Ditambahkan dengan teknologi ini, pemilik Ford tidak perlu lagi berlangganan dengan penyelenggara internet dan juga membeli perangkat keras lainnya. Semuanya akan tersambung sendiri, ya... seperti tempat-tempat hiburan dan hotel yang menyediakan sarana shot spot.
“Saat mobil menuju ke rumah nenek, orang tua berbelanja, anak-anak mereka yang tetap di mobil bisa berselancar di dunia maya, misal chatting dengan teman dan meng-update profil FaceBook-nya,” kata Mark Field, Presiden Ford Amerika Serikat.
Perangkat keras yang digunakan Ford untuk SYNC WiFi hot spot ini kompatibel dengan peranti komputer dan sistem konekvitas internet yang dibuat oleh produsen elektronik saat ini. Karena itu, menurut Ford, sistem konektivitas internet mobil ini tidak memerlukan perangkat keras khusus.
Dijelaskan pula, kemampuan SYNC WiFi merupakan solusi sederhana untuk membawa internet ke mobil, dibandingkan sistem yang dijual sekarang ini. Pasalnya, sistem yang dipasang di pabrik, menyatu dengan mobil. Hasil kerjanya jauh lebih baik dibandingkan yang dipasang oleh dealer. Di samping itu, pemasangan di pabrik mobil tidak menyita ruang yang besar untuk receiver dan transmiter.
Lebih Murah
Biaya tambahan yang diperlukan, dinilai Ford tidak terlalu mahal, hanya 500 dolar Amerika Serikat untuk perangkat keras dan pemasangannya. Tak kalah menarik, pemilik mobil juga tidak perlu lagi berlangganan dengan penyelenggara internet.
“Dengan memanfaatkan SYNC dan perangkat mobilitas yang dipasarkan sekarang, nilai tambah Ford sebagai produk semakin baik, lebih luwes dan tentu saja akan menyenangkan pemilik mobil. Pasalnya, konektivitas terjamin dan konstan. Kami menghadirkan teknologi yang makin mudah diakses tanpa biaya tambahan,” komentar Mark Field.
Sistem koneksi nirkabel Ford ini dilengkapi dengan pengaman WiFi Protected Access2 (WPA2). Pengguna harus memasukan password atau sandi secara acak agar bisa mengakses internet.
Bila SYNC menemukan ada perangkat WiFi baru, pengemudi harus membiarkannya berhubungan dan hot spot pada mobil ini. Tujuannya, mencegah pengguna internet lain melakukan "piggybacking" pada sinyal SYNC atau mendompleng hot spot mobil ini.
Penulis: ZBJ
Editor: zbj
Sumber : http://otomotif.kompas.com/read/2009/12/23/10010886/Ford.Perkenalkan.Mobil.dengan.Fasilitas.Hot.Spot
Audi Jual A6 Terbaru Bersama Versi Hibridanya
Audi Jual A6 Terbaru Bersama Versi Hibridanya
INGOLSTADT, KOMPAS.com — Audi memperkuat daya saingnya di segmen sedan mewah menengah dengan meluncurkan model terbaru (desain ulang) A6. Di negara asalnya, A6 akan berperang dengan BMW Seri-5 dan Mercedes-Benz E-Class. Di Jerman sendiri, A6 baru dijual pada awal 2011 yang hanya tersisa 30 hari lagi.
Dibandingkan dengan versi sebelumnya, A6 baru ini lebih ceper dan pendek. Tampilan itu bisa dilihat dari dimensinya: panjang 4,92 m, lebar 1,87 m, dan tinggi 1,46 m, serta jarak sumbu roda 2,91 meter. Lebar dan jarak sumbu rodanya bertambah.
Hal lain yang dibanggakan Audi, bobot A6 terbaru ini lebih ringan jika dibandingkan dengan kompetitornya. Pasalnya, konstruksi bodi dibuat dengan komposit baja-aluminium sehingga 15 persen lebih enteng dibandingkan dengan konstruksi bodi baja saja. Adapun bobot mobil—tidak termasuk pengemudi—1.575 kg (menggunakan mesin 2.0 TDI).
Dijelaskan pula, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur keamanan dan kenyamanan serta multi-media yang makin banyak.
Pilihan mesin.
Audi menyediakan 5 pilihan mesin, yang terbagi menjadi 2 mesin bensin dan 3 diesel dengan format 4 dan 6 silinder. Untuk bensin, ada mesin 3,0 liter TFSI berinjeksi langsung yang dilengkapi dengan supercharger, mesin 2,0 liter TFSI, dan mesin TFI dengan turbocharger.
Mesin 2,8 FSI, V6 tanpa turbocharger menghasilkan tenaga 150 kW (240 PS) dan torsi 280 Nm @5.250-6.500 rpm. Adapun mesin bensin yang paling bertenaga adalah TFSI 3,0 liter. Mesin ini berkonfigurasi V6, bertenaga 220 kW (300 PS), dan memiliki torsi 440 Nm @2.900-4.450 rpm.
Untuk diesel, mesin yang paling irit adalah TDI 2,0 liter 4-silinder yang menghasilkan tenaga 130 kW (177 PS) dan torsi 380 Nm @1.750-2.500 rpm. Adapun mesin terbarunya berkonfigurasi V6, 3,0 liter, dan tanpa turbo. Mesin ini bertenaga 150 kW (204 PS) dan torsi 400 Nm @1.250-3.500 rpm.
Masih untuk diesel, mesin yang paling top adalah TDI 3,0 liter yang bertenaga 180 kW (245 PS) dan bertorsi 500 Nm @1.400-3.250 rpm. Audi mengklaim, A6 dengan mesin ini sanggup sprint 0-100 km/jam hanya dalam waktu 6,1 detik.
Versi hibrida
Audi juga mengumumkan bahwa mereka akan segera menyuguhkan A6 hibrida dengan dua pilihan mesin. Pertama, kombinasi (digabungkan secara paralel) mesin bensin 2.0 TFSI (55 kW atau 211 PS) dengan motor listrik yang menghasilkan tenaga 33 kW (45 PS) dan torsi 155 Nm. Motor listrik langsung dipasang di belakang TFSI, menghuni tempat torque converter dari transmisi tiptronic 8-percepatan dan meneruskan torsi ke roda depan. Ini merupakan hibrida kedua dari Audi setelah Q5 Quatrro.
Model hibrida lainnya menggunakan mesin V6 dengan efisiensi setara mesin 4-silinder (mesin bensin). Kemampuan akselerasinya, untuk 0-100 km/jam, 7,3 detik dengan kecepatan tertinggi 238 km/jam dan konsumsi bahan bakar rata-rata 16 km/liter.
Untuk baterai, Audi menggunakan lithium-ion yang disimpan di bagasi. Baterai mampu menyimpan listrik 1,3 kWh, sedangkan tenaga maksimum yang dihasilkan 39 kW.
Baterainya bisa didinginkan dengan dua cara. Cara pertama, udara ditiupkan dari interior. Cara kedua, menggunakan sirkuit refrigerant AC mobil. Dengan cara ini, suhu kerja baterai bisa dijaga sehingga kemampuan menghasilkan tenaga selalu tetap dalam berbagai kondisi cuaca.
Performa
Untuk versi hibrida, Audi mengklaim bahwa produknya ini bisa dikebut sampai 100 km/jam dengan hanya memanfaatkan energi listrik dari baterai. Kendati demikian, ketika dikebut pada kecepatan konstan 60 km/jam, baterainya hanya bisa untuk menempuh jarak 3 km.
Sistem bekerja pada mode motor bakar saja atau mode hibrida. Saat mobil melambat atau direm, energi kinetik akan disimpan ke baterai.
Penulis: AGK,ZBJ
Editor: Zulkifli BJ
Sumber : http://otomotif.kompas.com/read/2010/12/01/13560953/Audi.Jual.A6.Terbaru.Bersama.Versi.Hibridanya
Audi Gunakan Energi Surya untuk e-tron
Audi Gunakan Energi Surya untuk e-tron
Penulis: ZBJ
Editor: Zulkifli BJ
Sumber :
http://otomotif.kompas.com/read/2010/11/30/17422851/Audi.Gunakan.Energi.Surya.untuk.e.tron
Read More......
INGOLSTADT, KOMPAS.com – Audi mulai mengoperasikan pengisian baterai mobil listrik, e-tron yang berasal dari energi surya. Namun sistem pengisian baterai menggunakan energi surya ini hanya berada di lingkungan pabrik utama Audi di Ingolstandt. Untuk ini, Audi memasang fotovoltaik (photovoltaic) pada atap pabrik dengan luas 7.500 meter persegi dengan bentuk bangunan seperti bodi Audi A3.
“Konsep ini memperlihatkan bahwa Audi melakukan program elektromobilitas secara sistematik,” kata Manager Pabrik Peter Kössler. Pemasangan fotovoltaik menggunakan modul lapisan tipis yang dinilai inovatif, efisien dan fleksibel,” tambah Kössler.
Cara Audi memperoleh energi surya merupakan hasil kerjasama dengan Green City Energy, perusahaan yang berbasis di München sejak 2009 memasang modul fotovoltaik pada daerah 11.600 meter persegi di pabrik Audi di Ingolstadt.
Pemasangan fotovoltaik 7.500 meter persegi menghasilkan tenaga listrik maksimm 500 kW. Diperkirakan energi yang dihasilkan dari instalasi baru mencapai 460 MWh, bisa untuk memenuhi 180 rumah dalam setahun.
Audi berencana meningkatkan tenaga yang dihasil secara tahunan dari semua pabriknya menjadi 1.500MWh. Diperkirakan, seperti dari tenaga dihasilkan langsung digunakan. Audi juga akan menggunakan energi surya pada pabrik keduanyadi Neckarsulm, Jerman. Pemasangan fotovoltaik dialakukan di atap beberapa garasi untuk parkir mobil yang menghasilkan listrik 1.00MWh dalam satu tahun.
Penulis: ZBJ
Editor: Zulkifli BJ
Sumber :
http://otomotif.kompas.com/read/2010/11/30/17422851/Audi.Gunakan.Energi.Surya.untuk.e.tron
Langganan:
Postingan (Atom)
Toyota Yaris 5 Door
Peugeot Hoggar Concept
(from Peugeot Press Release) The Hoggar is far from being your normal concept car, being in the image of the extraordinary, wild and spectacular desert in southern Algeria which it is named after. The Hoggar has free-flowing lines, a sober interior and hi-tech fittings, and offers a spectacular level of power and efficiency. Read more..
Model Cantik dalam Indonesia Internatioanal Motor Show
JAKARTA (DP) — Tampilnya model-model cantik menjadi pusat perhatian para wartawan foto yang hadir pada pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 di JIExpo, Kemayoran (22/7). Tanpa rasa canggung para model cantik berpose dan bergaya dihadapan kamera. Senyum manisnya semakin meramaikan gelaran pameran otomotif terbesar di Tanah Air. (dp/ CUP) Selengkapnya..
Fiat 500 First Edition untuk China
Menariknya mobil ini dihiasi dengan grafis kreatif berciri Negeri Tirai Bambu, yang dirancang oleh lima desiner muda; Yan Wei, Leilei, Mee Wong, Nod Young dan Benny Luk. Selengkapnya..
V W Golf 2013 Lebih Sportif
Generasi ketujuh VW Golf akan terlihat lebih gagah dan sportif dari sebelumnya. Diprediksi dalam satu tahun ke depan hot hatch ini bakalan mengaspal di jalanan Eropa. Selengkapnya..